Selasa, 18 Juli 2017

Hal-Hal Dasar Dalam Merawat Kucing Kesayangan | Neko Lover!

Assalamualaikum Kak! ^^
Kali ini saya mau bagi tips Dasar tentang bagaimana cara merawat Kucing Kesayangan.
Langsung saja ke Pembahasannya yak!

Berikut ulasannya:
1. Berikan Kandang yang Nyaman
   Berikanlah si Meong Fasilitas dasar dan sesuaikan jumlah kucing dalam 1 Kandang. bukannya memberikan si meong kandang burung itu adalah contoh salahnya.

2. Selalu Cek Kesehatan Si Meong
   Bawalah kucing kesayangan anda secara berkala ke dokter Hewan agar Kesehatan si Meong dapat dipantau dan dapat sesegera mungkin mendapatkan perawatan bilamana si Kucing sakit atau Hamil sekalipun.

3. Berikan Makan yang Sesuai dan Teratur
   Makanan standar kucing ya Ikan, lebih baik sih ikan yang sudah dalam keadaan matang, tapi ada juga pakan kucing yang di jual di supermarket terdekat di rumah anda seperti piskes (kalau tidak salah), atau terserah pakan kering atau basah yang penting asupan gizi si Meong dapat terpenuhi agar si meong tetap sehat dan aktif.
   tapi jangan sampai memberi makan yang berlebihan karna di khawatirkan dapat membuat si Kucing menjadi gendut dan akhirnya suka malas-malasan.

4. Selalu Ajak Kucing Bermain
   Selain agar kucing tidak bosan, si Meong bisa jadi berolahraga dan dapat membuat hubungan antar si pemilik dan si Meong menjadi lebih dekat.
   Kakak bisa memberikan mainan seperti bola bulu, atau mainan sinar laser atau banyak mainan yang bisa anda cari referensinya di Internet.

5. Selalu Bersihkan Kandang si Kucing
   Kandang yang bersih sudah pasti dapat menjamin kesehatan si kucing agar tetap Sehat dan terhindar dari segala macam penyakit dan kutu.

6. Perlakukan si Meong dengan Lembut dan Kasih Sayang
   Karna jika Kita memperlakukan Kucing dengan baik bukan tidak mungkin kucing juga akan selalu berlaku baik dengan kita, contoh kecilnya selalu mengelus bulu si kucing, karna kucing suka di elus.
   
Saya rasa cukup artikel untuk kali ini tentang Hal-Hal Dasar Dalam Merawat Kucing Kesayangan, semoga bermanfaat dan bisa di apresiasikan terhadap kucing Peliharaan kakak sendiri. ^^

Sekian dan Terima Kasih
~Artbust Creator~
Wassalam! ^^


EmoticonEmoticon